""

Tebo Top

Wadah Bagi Komunitas dan Masyarakat di Kabupaten Tebo dengan 4 aspek yaitu; Agama, sosial, seni dan budaya serta Ekonomi Kreatif

Breaking


Tuesday, September 21, 2021

Ucapan Anniversary ke-3 TEBOTOP, Paling Spesial di Atas Puncak Gunung Masurai

Foto : Slanker's Jambi 


Sejak Anniversary ke-1 pada tahun 2019, TEBOTOP mendapatkan berbagai ucapan, baik dari kalangan sahabat, pejabat hingga personil group band Tipe-X. 

Begitu pun anniversary ke-2 pada tahun 2020 lalu, semua ucapan melalui video itu tersimpan di akun Instagram tebotop.

Kebanyakan dari ucapan itu adalah permintaan, tapi ada juga yang mengucapkan tanpa diminta. 

Terima kasih ya untuk siapa saja yang sudah ingat hari lahir TEBOTOP. 


Ada cerita tentang permintaan ucapan melalui video nih, tau gak sih ternyata tidak semua bersedia memberikan. 

Ada yang menolak karena katanya tidak bisa, ada pula yang mau mengirimkan tapi tidak kunjung tiba. Bahasa gaulnya adalah PHP alias pemberi harapan palsu.

Tapi tenang, kita harus terus berpikir positif.
Bisa jadi karena kesibukan atau mungkin hal lainnya. Jadi jangan pernah berkecil hati ya jika pada saat hari ulang tahun kalian tidak ada ucapan sama sekali.

Sekali lagi, TEBOTOP mengucapkan terima kasih kepada semua kalangan yang telah memberikan ucapan melalui tulisan, gambar, maupun video.

Semua itu akan menjadi semangaat TEBOTOP untuk terus berbuat, berkontribusi memberikan manfaat di Kabupaten Tebo tercinta khususnya dan Indonesia umumnya.

Dari semua Video yang dikirim oleh Slanker's Jambi, Biker's, Youtuber, Sahabat Fitnes, Ketua Karangan Taruna, dan lainnya. TEBOTOP memilih satu video ucapan paling spesial yaitu ucapan dari Slanker's Jambi di atas puncak Gunung Masurai.

Beberapa alasan pemilihan ucapan tersebut adalah sebagai berikut :

1. Ucapan itu dibuat di tempat spesial

Video dibuat diatas puncak Gunung Masurai, tentunya yang sampai ke puncak adalah orang yang melangkah memulai,  itu hanya dilakukan oleh orang yang berjiwa pemberani, punya kemauan dan bisa survive.

sebagai informasi, dikutip dari  travelingyuk.com bahwa Gunung Masurai masuk dalam kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS). 

Secara administratif posisinya mencakup tiga desa di Kabupaten Merangin, yaitu Desa Jangkat, Sungai Lalang, dan Sungai Tenang.

Gunung dengan ketinggian 2935 mdpl ini
termasuk kategori sleeping mountain (gunung tidak aktif), dengan pesona alam mempesona. Bagi pendaki yang ingin menikmati suasana gunung di wilayah tropis, wisata Jambi ini adalah surganya.

Nah, siapa yang sudah kesana? Atau penasaran ingin ke sana? 

yang penting jangan lupa persiapan dulu sebelum berangkat, terutama izin kedua orang tua.


2. Isi ucapannya asik dan disampaikan secara sersan alias serius tapi santai.

"Semoga bermanfaat untuk sesama, Makin Solid, Makin Cinta Damai, Kuat dan Tahan Lama," kata mereka diatas puncak Masurai.

Selengkapnya video itu bisa kalian lihat di Instagram tebotop. 

Cukuplah dua alasan diatas menjadikan TEBOTOP memilih video itu sebagai video paling spesial.

Terima kasih atas video nya teman-teman, semangaat juga untuk kalian semua.

Sampai jumpa lagi di Tahun depan, inshallah kalau sama-sama kita berumur panjang.

Pokoknya terus semangaat menebar manfaat.

Salam dari kami 

Top Top Top Tebo Makin Top!!!

By : TEBOTOP Multimedia

No comments:

Post a Comment